Rabu 23 Oktober 2024, BPBD Kota Magelang bersama masyarakat perwakilan kelurahan se Kecamatan Magelang Utara melaksanakan kegiatan Pelatihan dan Pencegahan Mitigasi Bencana di Aula Kelurahan Kramat Utara.
Acara dibuka oleh Kepala Pelaksana BPBD Kota Magelang, Machbub Yani Arfian , mengajak masyarakat perwakilan kelurahan se-Kecamatan Magelang Utara untuk bersinergi dan bekerjasama dalam membangun ketahanan bencana.
“Dengan kolaborasi yang baik antara pemerintah, masyarakat, dan ahli dalam bidang penanggulangan bencana, lebih siap dan tanggap dalam menghadpi berbagai potensi bencana.
Nara sumber Edi wasono, SH dari BPBD Kabupaten Magelang, menekankan pentingnya peran aktif pemerintah dan masyarakat dalam upaya pencegahan dan mitigasi bencana.
Edi wasono, Sh menyampaikan beberapa strategi-strategi yang dapat dilakukan oleh masyarakat untuk meminimalisir resiko bencana serta meningkatkan ketahanan masyarakat terhadap bencana.
Terkait pelatihan dan Pencegahan mitigasi diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam membangun budaya kesiapsiagaan bencana yang tangguh di masyarakat.